Handy Talky Murah, Ngobrol Tanpa Pulsa Selamanya

51ropGjb14LSetiap pekerjaan memerlukan sarana komunikasi yang baik. Keberadaan alat komunikasi yang praktis dan fungsional dapat melancarkan pekerjaan kita.

Kita biasa menggunakan telepon / handphone untuk berkomunikasi. Tapi bagaimana dengan daerah terpencil? Misalnya, di hutan, gunung, laut, atau misalnya harus memantau proyek pembangunan dan perlu berkomunikasi secara terus-menerus? Kondisi tersebut membuat penggunaan telepon menjadi kurang praktis. Sebagai alternatif, Anda bisa menggunakan HT handy talky Uniden ini.

Handy talky ini mudah digunakan, tahan lama, dan jangkauan penerimaannya luas. Alat ini praktis digunakan untuk pekerjaan di dalam maupun di luar ruangan dan bisa diandalkan di segala medan. Praktisnya lagi, Anda bisa mendapatkannya di toko handy talky.

Fitur HT Handy Talky Uniden GMR1938-2
- Jangkauan luas
HT handy talky ini bisa menjangkau jarak hingga 19 km. Tidak masalah jika Anda dan tim ditugaskan untuk menyurvei daerah yang berbeda. Penyampaian informasi bisa dilakukan secara langsung tanpa perlu menunggu bertemu di meeting point. Dengan demikian, diskusi akan lebih efektif.

- 22 channel radio
Alat ini memiliki 22 channel radio yang bisa dipilih untuk berkomunikasi sehingga mengurangi resiko bentrok dengan handy talky lain. Pembicaraan dapat dilakukan melalui gelombang GMRS dan FRS.

- Scan channel
Fitur ini bisa diaktifkan untuk menyeleksi secara otomatis channel yang tersedia. Jika terdeteksi ada channel yang aktif, alat komunikasi ini akan berhenti mencari dan Anda bisa mendengarkan transmisinya.

- Auto squelch
Menu auto squelch berfungsi untuk memantau jalur transmisi. Jika jalur terlalu bising atau terlalu jauh untuk dijangkau, maka sambungan akan terputus secara otomatis.

- Keypad lock
Fitur keypad lock mencegah pergantian channel secara tidak sengaja saat Anda mengantonginya.

- Automatic power save
HT handy talky akan otomatis berada pada mode hemat daya saat tidak ada transmisi atau panggilan yang masuk dalam waktu 2 detik. Dengan demikian, umur baterai akan lebih lama.

- Ada yang nguping? Volume bisa dikecilkan
Misalkan Anda adalah pemilik toko, pada saat berkomunikasi dengan supplier Anda tidak ingin orang lain mendengar harga pokok suatu barang. Kecilkan saja volumenya.. atau pakai earphone. Karena ada colokan untuk jack headset 3.5 mm biasa.

Keunggulan handy talky dibandingkan dengan alat komunikasi lainnya.
Bebas Pulsa
Ya, keunggulan menggunakan alat ini adalah bebas pulsa. Tidak perlu lagi memikirkan tagihan telepon, sekalipun harus berkomunikasi sepanjang waktu.

Praktis untuk di Dalam dan Luar Ruangan
Alat ini praktis digunakan ketika harus bekerja di luar ruangan, seperti di proyek pembangunan gedung, pelebaran jalan, kilang minyak lepas pantai, pertambangan, taman hiburan.

Misalnya, manajer proyek bisa memantau pengerjaan bagian atas gedung dari bawah. Karyawan yang berada di lantai atas bisa memberikan info tentang perkembangan pembangunan secara detail.
Anda yang bekerja di dalam ruangan juga bisa menggunakan alat ini. Misalnya, petugas sekuriti gedung / mall bisa melaporkan detail situasi kepada atasannya saat melakukan patroli.

Komunikasi Darurat
HT handy talky ini lebih praktis digunakan saat kita berada dalam keadaan darurat. Tidak perlu berlama-lama mencari atau mengetik nomor telepon. Cukup menekan satu tombol saja dan Anda sudah bisa meminta bantuan atau mengirimkan info ke orang terdekat yang berada dalam jangkauan radio.

Cocok untuk Siapa Saja?
Handy talky ini bisa digunakan untuk segala keperluan baik bisnis maupun hiburan. Alat komunikasi ini cocok untuk petugas keamanan, jagawana, kontraktor, staf di tambang atau kilang minyak, staf pergudangan, kru Event Organizer (EO), maupun penghobi touring, camping, hiking.

51435-uniden-gmr1235-22Spesifikasi
- LCD display untuk menampilkan daya baterai dan gelombang yang digunakan
- Jangkauan mencapai 19 km (bervariasi untuk setiap medan)
- Channel radio: 22 channel (15 GMRS, 7 FRS)
- Channel scan (mendeteksi channel yang aktif)
- Frekuensi: UHF 462.5500 – 467.7125 MHz
- Keypad lock
- Nada panggil dan roger beep
- Daya: 3 x baterai AAA (tahan hingga 20 jam)
- Dimensi: 8 x 10 x 12 cm
- Berat: 300 gram
----------------------------------------

- 2 unit HT handy talky
- 1 belt clip
- 1 buku manual

Kisaran Harga Rp 490.000

[sumber : di copy dari tokokomputer007.com/ht-handy-talky ]

Posting Komentar

0 Komentar